Pahlawanku Kini...

Siapa sih pahlawan bagi kamu? Iron Man, Captain America, Power Rangers, Batman atau siapa?
Bagiku, pahlwan itu bukan mereka itu semua. Bagiku, pahlawan itu adalah guruku. Pahlawan tanpa tanda jasa yang ikhlas memberikan ilmu baik ilmu dunia maupun ilmu akhirat. Sayangnya, pahlawanku itu kini sudah terancam. Terancam jiwanya dan harga dirinya. Miris,,,, sungguh. 
Dulu,dia begitu dihormati dan disegani memiliki panggilan sebagai guru, iya dialah sosok pahlawan yang sesungguhnya yang katanya singkatan dari guru itu di gugu dan ditiru.
Sayangnya, kini pahlawan itu sungguh sangat terancam. Beberapa hari yang lalu aku mendengar berita bahwa ada seorang guru yang dikroyok oleh wali muridnya, sebelumnya lagi ada berita siswa menendang tangan gurunya hingga sang guru patah tulang, lalu ada guru yang dipenjara hanya karena mencubit siswanya. Dan masih banyak lagi berita-berita yang sungguh sangat tidak enak untuk didengar. 
Jika harus ada yang disalahkan, siapa? 
Mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa, mengabdi untuk negeri tanpa pamrih. Rupiah bukan tujuan awal mereka, hanya berharap agar bangsa tidak bodoh dan mampu bersaing. Namun, kini mereka terancam, sosok pahlawan itu seolah tak nampak lagi. Menjadi seperti buruh yang harus mengikuti tuannya. 
Dulu, mereka bisa leluasa mendidik anak didiknya. Memberikan hukuman kedisiplinan dan meluruskan anak didiknya jika melakukan perbuatan yang salah. Tapi sekarang, mereka tidak bisa lagi demikian. Mereka berada di posisi dilema. Ingin memberikan hukuman kedispilinan, tapi jeruji besi yang harus mereka dapati. Ingin meluruskan yang salah, dibilang terlalu ikut campur. Entah apa yang ada dibenak anak didiknya dan walinya. HAM dijunjung setinggi-tingginya, namun mereka lupa. Akhlak, adab dan sopan santun mereka tinggalkan.
Ada apa dengan pendidikan saat ini???

8 komentar

  1. Pahlawan tanpa tanda jasa 😔

    ReplyDelete
  2. Kasus semacam itu memang serinh terjadi akhir-akhir ini. Padahal kalau jaman dulu, misalnya lapor ke orang tua, abis dicubit guru, kita justru yang dimarahin sama ortu, itu tandanya kita yang nakal hehe

    ReplyDelete
  3. Sekarang zaman udah kebolak balik. Yang benar jadi salah, yg salah jadi benar.

    ReplyDelete

Terima kasih sudah membaca postingan ini semoga bermanfaat :)